HAMMIELUVLUV MINI PET-HAMSTER SHOP BANDUNG

Wednesday, November 30, 2011

about Hammieluvluv


About Hammieluvluv

Hammieluvluv, grosir hamster Bandung dan perlengkapannya. di Hammieluvluv kami juga menyediakan berbagai macam perlengkapan untuk hamster, kucing, landak mini, guinea pig dan kelinci. mulai dari bedding sampai dengan makanan dengan harga ecer dan grosir. 
Hammieluvluv juga menyediakan layanan antar door to door (COD) khusus wilayah kota Bandung. orderan kami antar sampai rumah atau ke tempat anda sedang berada
 untuk hamster pun kami sudah menjalin kerjasama dengan berbagai kota di luar pulau jawa. 

Friday, November 18, 2011

Pengertian Hamster


Hamster

adalah binatang sejenis hewan pengerat, terdapat berbagai jenis di dunia dan hampir ada di tiap negara. Hamster termasuk ke dalam subfamilicricetinae

Karakteristik
Hamster memiliki badan yang gemuk, dengan ekor yang lebih pendek daripada badannya dan memiliki telinga yang berbulu, kaki yang lebar, pendek dan pendek gemuk. Hamster memiliki bulu yang tebal dan panjang, dan bulunya memiliki berbagai warna tergantung spesies hamster tersebut, contohnya hitam, abu-abu, putih, coklat, kuning dan merah. Bagian bawah hamster berwarna putih sampai abu-abu dan hitam. Hamster Dzhungaria - dikalangan hobiis dikenal sebagai Hamster Winter White (Phodopus sungorus) dan hamster kerdil bergaris (Cricetulus barabensis) memiliki garishitam dibawah bagian tengah punggung. hamster kerdil padang pasir (genus Phodopus) adalah hamster terkecil, dengan panjang badan 5 sampai 10 sentimeter (sekitar 2 sampai 4 inci) , sedangkan hamster terbesar adalah hamster Eropa (Cricetus cricetus), dengan panjang badan lebih dari 34 sentimeter, tidak termasuk ekor pendek yang memiliki panjang 6 sentimeter.

Habitat
Habitat hamster di utara terletak dari Eropa tengah sampai Siberia, Mongolia, dan Tiongkok utara sampai Korea. Habitat hamster di selatan membentang dari Suriah sampai Pakistan. Mereka hidup di perbatasan padang pasir, bukit pasir yang divegetasi, bukit di kaki gunung dan dataran rendah yang bersemak-semak dan berbatu, sungai di lembah, dan padang rumput yang luas, beberapa juga tinggal di ladang tanam. Sebaran geografi menggambarkan kelompok spesies hamster, contohnya hamster eropa ditemukan di Eropa tengah dan Siberia barat serta Tiongkok barat laut, sedangkan hamster siria (dalam beberapa artikel disebut sebagai hamster golden atau hamster emas) hanya ditemukan di kota kecil di Suriah barat laut

Hamster adalah makhluk omnivora. Makanan mereka biasanya butir padi, tetapi juga termasuk buah segar, akar, bagian hijau tumbuhan, invertebrata dan beberapa binatang kecil lainnya (serangga seperti belalang). Hamster membawa makanan mereka di pipi dimana di dalamnya terdapat kantung untuk dimasukan kedalam lubang makanan mereka. [1] Namun, tidak semua makanan cocok untuk hamster. Beberapa makanan, seperti daun beracun dari tomat, menjadi makanan yang paling berbahaya untuk kesehatan hamster. Pendapat orang tentang makanan tidak aman lainnya adalah timun menyebabkan ekor mereka basah dan buah sitrus. Pada kedua pendapat ini, terdapat hal yang salah. Timun memiliki sangat sedikit nutrisi yang baik dan dapat menyebabkan masalah pada hati, dan beberapa hamster tidak menyukai rasa dari buah sitrus, tetapi sitrus aman untuk diberikan pada hamster. Hamster yang terkena penyakitdiabetes tidak diperbolehkan mendapat makanan yang mengandung kadar gula yang tinggi, seperti buah dan jagung. Komponen makanan hamster dibagi jadi 3 kategori: kering, segar, dan makanan binatang.[1]
Jika kita ingin memelihara hamster, hal paling aman adalah memberikan makanan berupa biji-bijian segar. Di Indonesia terdapat beberapa usaha rumah tangga yang membuat makanan hamster


dari biji-bijian. Pilih biji-bijian yang tidak diawetkan namun bebas dari kutu dan bahan pewarna. Demi keamanan, sebaiknya tidak memberikan makanan berupa daun segar dan makanan instan. Beberapa jenis daun segar mungkin tidak berbahaya bagi hamster, namun sebagian besar daun-daunan sudah tercemar pestisida. Walau sedikit, hamster rentan terhadap pestisida. Makanan instan juga tidak baik diberikan kepada hamster karena biasanya mengandung bahan pengawet. Makanan mengandung garam dapat menyebabkan kerontokan pada bulu hamster.[2]

Kelakuan
Hamster biasanya bersifat diam dan nokturnal walaupun juga dapat dikatakan krepuskular dan mereka kadang-kadang aktif pada awal pagi hari atau akhir sore. Mereka adalah penggali yang baik, membuat lubang dengan pintu masuk satu atau lebih dan dengan galeri yang terhubung dengan kamar mereka untuk sarang, gudang makanan dan aktivitas lainnya. Tidak ada hamster yang berhibernasi selama musim dingin, tetapi beberapa pengalaman periode torpor terjadi selama beberapa hari sampai beberapa bulan.[1]

Hamster dapat disimpan baik di kandang maupun pada terarium yang tersedia di toko-toko binatang peliharaan. Kandang lebih mudah dibawa, pinggirannya dapat digunakan untuk memanjat. Pada kotak gelas, dapat mencegah hamster melempar keluar serbuk kayu dan sampah-sampah lainnya keluar kandang, memberikan pemandangan yang lebih baik untuk hamster, lebih tenang, serta mencegah keadaan sekitar kandang yang kotor.
Karena besar hamster yang kecil, rumah yang cocok untuk hamster selalu harus terdapat tempat paling sedikit 2 kaki dan bagian atas yang kuat karena hamster adalah pemanjat yang baik. Kotak kaca tidak boleh lebih tinggi daripada panjangnya untuk sirkulasi udara, dan karena besar yang lebih kecil,hamster kerdil membutuhkan kandang yang lebih besar, paling sedikit 80 sentimeter karena aktivitas mereka yang besar.
Hindari benda-benda berbahaya yang berbahaya untuk binatang. Kayu dari tumbuhan runjung ataupun tripleks tidak cocok untuk hamster, karena hamster akan mengerat kayu tersebut dan baik lem maupun resin beracun untuk mereka. Kandang yang dibeli dari toko bisa dilengkapi dengan beberapa tingkat, dihubungkan dengan tangga.
Temperatur normal hamster sebesar 18 sampai 26 °C (64 sampai 80 °F)
Lantai dari tempat tinggal hamster biasanya dipenuhi dengan serbuk kayu. Serbuk kayu dibuat dari kertas yang sudah dibuang atau kayu dengan aroma-aroma adalah yang paling sehat. Mengerat dan memakan serbuk kayu yang terbuat dari pohon cedar, pinus, mungkin mengandung fenol yang bisa merusak sistem respirasi, hati dan kulit hamster.


Lama hidup
Hamster Suriah biasanya hidup tidak lebih dari 3 tahun jika dipelihara, dan hidup lebih pendek dari 3 tahun jika hidup di alam bebas. Hamster winter white hidup kurang lebih 1.5 sampai 2 tahun jika dipelihara, dan hamster Cina 2.5 sampai 3 tahun. Hamster roborovskii yang lebih kecil hidup 3 sampai 3.5 tahunjika dipelihara. Baik hamster siria maupun hamster dapat memulai reproduksi ketika berumur 4-5 minggu. Hamster cina dapat melakukan reproduksi ketika berumur 2-3 bulan, dan hamster roborvski pada umur 3-4 bulan.

Hamster sebagai binatang peliharaan
Spesies yang pertama kali dikenal di Indonesia adalah hamster emas (Mesocricetus auratus). Hamster ini merupakan spesies yang paling banyak dipelihara orang. Toko binatang peliharaan banyak yang memanggil mereka "beruang madu," "panda," "beruang hitam", "beruang hitam Eropa", "beruang kutub", dan "dalmantian," tergantung dari warnanya. Juga ada beberapa variasi, termasuk yang berambut panjang yang tumbuh rambut beberapa sentimeter dan selalu memerlukan perhatian khusus.
Hamster lain yang dipelihara orang ada 4 spesies dari hamster kerdil. Hamster kerdil Campbell (Phodopus campbelli) adalah hamster yang paling banyak dipelihara di antara 4 spesies itu dan kadang dipanggil orang "kerdil Rusia", banyak hamster yang berasal dari Rusia. Kulit hamster kerdil putih Rusia(Phodopus sungorus) menjadi putih saat musim dingin. Hamster Roborovski (Phodopus roborovskii) sangat kecil dan cepat. Hamster Tiongkok (Cricetulus griseus) bukan "hamster kerdil" yang sebenarnya,, hanya hamster dengan ekor sekitar 4 sentimeter - hampir semua hamster punya ekor yang sangat pendek
Banyak pemelihara yang menginginkan hamster mereka berkembang biak memproduksi hamster yang bagus dan sehat dengan menyimpan 1 atau 2 sehingga kualitas dan temperamen adalah kebutuhan vital saat merencanakan perkembang biakan. Mungkin akan ada hasil dari kehamilan direncanakan dan tidak direncanakan, tapi hamster sering diurus dengan baik dan menjadi hewan peliharaan yang enak dipelihara. Membeli hamster mengarahkan dari pemelihara berarti bahwa ada kesempatan untuk melihat orang tua mereka dan mengetahui tanggal lahir hamster itu untuk dijual.

Hamster dan jenis2nya


JENIS - JENIS HAMSTER 

1. HAMSTER SIRIA (Mesocricetus auratus)
Hamster SIRIA Ditemukan pertama kali pada thn 1930 oleh I.aharoni, seorang profesor zoologi universitas habrew, yerusalem.hamster ini pertama kali ditemukan dalam sebuah lubang sepanjang delapan kaki di daerah padang pasir aleppo,siria.oleh sebab itu hamster ini dikenal dgn nama hamster siria (syrian hamster).
Syrians merupakan jenis hamster yang paling besar. Merupakan hewan yang aktif pada waktu malam seperti hamster yang lain dan suka hidup bersendirian. Biasanya yang betina akan lebih peka berbanding yang jantan. Dia akan keluar pada siang untuk melihat jika ada sesuatu berlaku. Manakala yang jantan, agak malas dan hanya akan keluar untuk membuang air dan makan. Jenis ini boleh untuk dilatih supaya aktif lebih awal. Jenis jantan akan berbulu panjang dan mempunyai ’skirt’.

- umur 2 – 2,5 thn,bila dirawat dengan baik.
- panjang 15 – 20 cm bila sudah dewasa.
- macam2 hamster siria : (short hair,long hair,rex,satin).


2. HAMSTER CAMPBELL (Phodopus sungoris campbelli)
Hamster Campbel ditemukan pertama kali pada thn 1905 oleh thomas campbell.hamster ini berasal dari asia tengah,terutama banyak ditemukan di daerah mongol dan timur laut cina.

- umur 1,5 – 2 thn,bila dirawat dgn baik.
- panjang 9 – 12 cm,bila sudah dewasa.
- macam2 hamster campbell :
(albino,panda,black bear,argente,opal,blue dll)
- masa kehamilan hamster campbell 18 – 21 hari.


3.HAMSTER ROBOROVSKI (Phodopus roborovskii)
hamster roborovski  ini berasal dari mongol bagian barat dan timur serta sebelah utara cina.roborovski hidup di dalam lubang sedalam 50 – 150 cm.

- umur 3,5 – 4 thn bila dirawat dgn baik.
- panjang 4 – 5 cm bila sudah dewasa.
- macam2 hamster roborovski : (normal,white face).


4.HAMSTER WINTER WHITE (Phodopus sungorus sungorus)
ditemukan pertama kali dijadikan sebagai bahan tulisan pada thn 1770.nama winter white yg diberikan pada hamster ini didasarkan oleh perubahan warna bulu bila terjadi perubahan suhu.pada musim dingin,bulu hamster ini akan berubah menjadi putih dan kembali ke warna asal pada musim panas.
hamster winter white berasal dari bagian timur kazakhastan dan tenggara siberia.

- umur 1,5 – 2 thn bila dirawat dgn baik.
- panjang 7 – 9 cm bila sudah dewasa.
- macam2 hamster winter white :
(normal,safir,pearl,golden)

5.(Kontroversi)
Hamster Hibrida
Hamster-hamster hibrid seperti Violet, Blue Argente, dan Golden akhir-akhir ini menjadi perbincangan banyak pihak - terutama di kalangan hobiis. Bagaimana tidak, hamster hibrida mampu menarik minat banyak hobiis karena warnanya unik dan lebih lucu dibandingkan hamster-hamster spesies. Walau begitu, keberadaan hamster hibrida mengandung suatu resiko tersembunyi. Resiko terbesar adalah rusaknya gen-gen asli dari hamster spesies.
Bagaimana mungkin hal itu dapat terjadi? Kesalahan persepsi di masyarakat bahwa ketiga varian hamster hibrida dianggap Hamster Winter White. Padahal Winter White hanya memiliki gen warna putih, hitam, atau abu-abu. Gen warna kuning pada Blue Argente dan Golden serta Cream pada Violet bukanlah berasal dari Winter White, melainkan dari Champbel. Kesalahan persepsi ini mengakibatkan banyak orang mencampurkan (=meletakkan dalam satu kandang) hamster hibrida dengan hamster Winter White. Akibatnya banyak hamster spesies yang sekarang tidak murni lagi (tercampur baur seperti hamster hibrida).
Masalah lain, kita perlu memberi perhatian khusus pada Hibrid Golden. Ada 2 macam Hibrid Golden, yakni Hibrid Golden Mata Hitam/Golden Black Eye (GBE) dan Golden Mata Merah/Golden Albino/Golden Red Eye (GRE). Kedua hibrid ini memiliki gen yang tidak stabil. GBE dapat memiliki keturunan yang berwarna semakin gelap. Sepintas GBE "rusak" ini mirip Winter White Normal. Padahal sama sekali bukan. Jika diamati, biasanya terdapat semburat warna kuning pada punggungnya. Sedangkan GRE dapat memiliki penurunan kualitas keturunan dengan menjadi makin putih. Dalam istilah dagang di Indonesia, penurunan kualitas GRE ini dikenal dengan nama "GRE lokal", "Pearl Mata Merah Garis Kuning" serta "Pearl Garis Kuning".
Hamster Winter White yang dijual di Indonesia saat ini banyak yang merupakan hasil penurunan kualitas dari Hibrid Golden. Untuk Winter White Normal, kebanyakan hasil penurunan kualitas dari GBE. Sedangkan Pearl, sebagian juga merupakan penurunan kualitas dari GRE. Pearl juga dapat saja merupakan turunan rusak dari Violet. Sedangkan Winter White Saphire beresiko merupakan turunan rusak dari Violet. Cara mendeteksi kerusakan genetik ini cukup mudah. Perhatikan warna pada punggung hamster Winter White Normal. Pada Winter White Normal akan terdapat semburat warna kuning. Pada Winter White Saphire warna abu-abu kebiruan menjadi tidak tegas. Sedangkan pada Winter White Pearl, hilangnya garis hitam, terdapat garis kuning, atau mata merah dapat dicurigai merupakan ketidakmurnian genetik.

Pearl Mata Merah/Pearl Red Eye (PRE)
Pengecualian dapat diberikan kepada PRE. Beberapa PRE memang diduga merupakan penyimpangan genetik dari Pearl Standar. Namun demikian, ada juga PRE yang bukan hamster spesies, melainkan penurunan kualitas dari GRE. PRE yang benar harus berasal dari induk pearl mata hitam. Untuk mendeteksi kepalsuan ini, cukup lihat garis punggung pada PRE. PRE yang benar masih memiliki garis punggung hitam yang merupakan ciri khas Winter White Pearl. Pada PRE yang tidak bisa dipertanggung-jawabkan asal-usulnya, biasanya berwarna putih polos atau ada garis kuning dipunggungnya.
Apakah benar ada PRE? Benar! Salah seorang anggota KHI, beruntung mendapatkan sepasang induk PRE yang merupakan saudara selahiran. Induk dan bapak dari PRE ini keduanya adalah Pearl biasa. Dengan demikian untuk sementara ini, jika memang tidak ada riwayat perkawinan campur dengan hamster campbel atau hibrida, PRE milik anggota KHI ini adalah PRE yang sesungguhnya. PRE ini layak dihargai lebih dibandingkan Golden jenis apapun.
Kontroversi lain dari Pearl adalah Pearl Putih Polos. Diketahui Pearl Putih Polos yang pertama kali diketahui dari seorang hobiis yang tinggal di kos daerah Semanggi. Hobiis ini awalnya hanya memiliki seekor violet. Karena ingin memiliki keturunan Violet, dia mengkawinkan satu-satunya Violet tersebut dengan Pearl. Ternyata pada keturunannya didapatkan Pearl yang makin hilang garis hitamnya. Setelah beberapa generasi didapatkan Pearl Putih Polos. Pearl Putih Polos ini telah menjadi incaran hobiis dari seluruh penjuru Jakarta. Bahkan ada hobiis dari Yoyakarta yang rela untuk naik kereta api ke Jakarta hanya untuk mendapatkan Pearl Putih Polos ini. Jadi, Pearl Putih Polos yang beredar saat ini diperkirakan adalah hasil turunan dari Violet - dengan kata lain, termasuk hamster hibrid.

Apa yang harus kita lakukan untuk meyikapi fenomena di atas? Adalah keputusan masing-masing individu untuk bersikap. Kita dapat memilih untuk bersikap cuek - yang berarti sebodo amat - toh hamsternya lucu ini. Atau kita mulai dari masing-masing pribadi mulai mengambil sikap untuk mempertahankan kemurnian genetik warisan alam. Ini artinya kita tidak akan menyilangkan hamster antar spesies atau hibrida. Fakta dalam percobaan yang dilakukan oleh KHI: Campbel Argente x Winter White Pearl akan menghasilkan anakan sebagaian Campbel Argente dan sebagian Winter White Pearl. Bisakah kita membedakan mana Winter White Pearl asli dan yang hasil pencampuran?
KHI sendiri tidak melarang untuk memiliki hamster-hamster hibrida. Namun perlu menjadi perhatian, bahwa saat ini banyak sekali pedagang dan peternak yang hanya mementingkan duit dari hasil penjualan hamster. Mereka seringkali tidak peduli akan kemurnian genetika yang harus dipertahankan. Maka adalah bijak jika kita tidak ikut-ikutan mengoplos hamster serta tidak membeli hamster oplosan dari peternak atau penjual yang tidak bertanggung jawab.

Salam hamster.\!



Sumber :  www.google.com

Sumber : Forum Jual Beli Hamster BAndung

Belantara Genetik Campbell


Belantara Genetik - Recharging
  
By: Andi Nursaiful/berbagai sumber
Foto: Andi Nursaiful/Istimewa

Di dalam tubuh setiap hamster, tersimpan kode gen tertentu yang diturunkan dari kedua ortunya. Ada kode gen untuk warna, ada kode gen untuk jenis bulu, ada kode gen utk corak atau pola warna, dan ada kode gen untuk sifat/karakter gen itu (bukan karakter hamsternya).

Untuk jenis hamster campbell, awam men...genal atau membedakan variannya berdasarkan warna dan corak. Tapi kebanyakan tidak memahami kode gen di balik warna-warna itu. Makanya jadi membingungkan kalo ada anak hamster yang warnanya menyimpang jauh dari warna kedua orang tuanya. Karena, anak hamster mendapatkan warna bulunya bukan dari penampakan warna dr kedua orang tuanya, tapi dari percampuran pasangan gen warna di dalam tubuh kedua orang tuanya.

Untuk warna-warna campbell, dikenal gen 1 warna, gen 2 warna, gen 3 warna dan gen 4 warna.

Gen 1 warna:
  
Agouti/Normal (kode gen ++) - mata hitam (ini warna dari alam, nenek moyangnya hamster)

Black (aa) - matanya hitam

Argente mata hitam (bb)

Albino (cc) - mata merah terang/nyala/pink

Opal (dd) - mata hitam

Argente mata merah (pp)

Catatan: Argente dan opal merupakan hasil mutasi dari agouti secara alami. Sementara Black dan Albino masuk kategori self colors yg bukan mutasi dr agouti.

Gen 2 warna:

Chocolate (aabb) - mata hitam

Blue (aadd) - mata hitam

Dove (aapp) - mata merah

Beige (bbpp) - mata merah

Lilac Fawn (bbdd) - mata hitam

Blue Fawn (ddpp) - mata ruby

Gen 3 warna:

Lilac mata merah/ruby (aaddpp)

Lilac mata hitam (aabbdd)

Dark Beige (aabbpp) - mata ruby

Blue Beige (bbddpp) - mata ruby


Gen 4 warna:

Champagne (aabbddpp) - mata ruby


Kode gen utk corak/pola bulu, jenis bulu (panjang, pendek, mengkilap), dan lain-lain:

1. Mottled/atau bercorak dgn mata ruby (Mi)
mottled black ruby eye..

2. Mottled/atau bercorak dgn mata hitam atau mata merah (Mo)
mottled black black eye..

3. Platinum (Sisi) - mata item atau merah
Satin Opal Platinum
(ini seperti pola warna agouti yang di-wash out (belel) kayak celana jeans

4. Satin (sasa) - mata item atau merah
Satin LIlac dan Satin Blue Fawn

Cat: Coating satin membuat bulu hamster tampak basah/berminyak. Coating satin pada hamster berwarna putih cenderung membuat warnanya jadi kekuningan, atau kelihatan seperti kotor. Semakin tua hamsternya, semburat kuningnya semakin jelas. Satin coat juga cenderung membuat warna hamster yang lebih cerah jadi tampak lebih gelap. Spt lilac satin cenderung lebih gelap dari lilac non satin. Biasanya hamster yang mendapat coating satin, bulunya cenderung lebih panjang dari non satin.

5. Wavy (wawa) - mata item atau merah
Cat: Coating wavy ini lebih panjang dari bulu satin atau bulu normal. Sesuai namanya, bulu hamster tampak berombak. Kumisnya pun keriting. Ini terlihat di usia muda. Saat menua, bulu yang berombak tadi rontok, tapi kumis tetep keriting.

6. Rex (rxrx) - mata item atau merah
Cat: Coating Rex membuat bulu hamster terasa lebih lembut, lebih pendek, dan keriting/kriwil. Begitu juga kumisnya, gak lurus tp agak keriting.

7. Umbrous (uu) - mata item atau merah
(ini adalah gen yang membuat keruh warna asli hamster (seperti habis guling2 di jelaga). Jadi kalo warna aslinya agouti, maka namanya umbrous agouti, dst. )
Satin Umbrouse Agouti

8. dilute (didi)- mata hitam atau merah
(ini adalah gen yang membuat luntur/melemah/kusam warna asli hamster (pada tingkat ekstrem bisa menjadi warna putih). Kalo warna aslinya agouti, maka namanya diluted agouti, dst)

9. Black Eye White (Sisi-didi) atau masking gen

10.Red Eye White ((Si-pp-didi) atau masking gen

Catatan:
- Red Eye White berbeda dengan albino. Red Eye White atau REW sebenarnya adalah percampuran gen platinum dgn gen dilute. Hasilnya begitu ekstrem shg tidak tersisa warna lain selain warna putih dan warna matanya (kalau merah berarti REW, hitam berarti BEW). Istilah lainnya adalah masking gen. ibarat jemaah haji di mekkah, semua pake baju putih, tapi di balik baju ihram, warna kulitnya beda-beda... ada arab, afrika, asia, eropa, dst

- Campbell dengan kode gen Mo (mottled mata hitam) dan Si (platinum), dikenal memiliki karakter gen yang dominan, sementara yang lain resesif. Artinya, untuk mendapatkan anak hamster yang memiliki corak/pola (tidak polos), cukup salah satu dari ayah atau ibunya yang dominan. Sebaliknya, kedua ortunya membawa karakter gen resesif, anak-anaknya tidak akan mendapat bulu yang bercorak/berpola. Kecuali dia membawa/carier gen bercorak, atau merupakan anakan dari hamster berpola/corak.

- Campbell dengan kode gen Mi (mottled dgn mata dark ruby) dan Si dikenal memiliki sifat gen yang lethal. Jika kedua ortunya sama-sama membawa sifat gen lethal, maka sebagian anak-anaknya akan cacat (eyeless, toothless, atau dua2nya), dan gak akan bertahan hidup sampai masa sapih.

Beberapa contoh sederhana:

A. pasangan black (aa) sama Argente mata merah (pp) menghasilkan kemungkinan anak-anak:
1. black (aa)
2. argente mata merah (pp)
3. dove (aapp)
4. Agouti (++)

b. Pasangan Platinum Black (kodenya aa-Si) dengan Diluted Argente mata merah (pp-didi) akan menghasilkan kemungkinan2 anak-anak:
1. Platinum Black (aa-Si)
2. Platinum Dove (aapp-Si)
3. black (aa)
4. Argente (pp)
5. Dove (aapp)
6. Diluted Argente mata merah (pp-didi) - sepintas seperti albino (cc) padahal bukan
7. Argente (pp)
8. Red Eye White - sepintas seperti albino padahal bukan
9. Black Eye White
10. Agouti

c. Pasangan putih polos mata merah dengan putih polos mata merah (keduanya tidak jelas anakan dari apa, sehingga blm diketahui bawaan gennya), akan menghasilkan banyak sekali kemungkinan2:

1. keluar warna argente, berarti salah satu dr ortunya membawa gen warna argente, dst.
2. keluar platinum argente, berarti salah satu dr ortunya membawa gen corak/pola
platinum
3. dst

Utk memahami percampuran genetika yang lebih jauh, plis lihat artikel-artikel lain yang berkaitan...

Perbedaan campbell Lilac dan Dove

Sedikit Informasi

Dan edukasi ...
Mohon koreksiannya.. Msh belajar.. :)
Penyunting : Mohammad ariffin dan cudiel ^_^

Dove ( aapp )
 Kuping : pink
Mata : Merah terang
Warna : abu - abu kecoklatan
Dorsal : Abu - abu kecoklatan  dan ada juga tanpa dorsal/garis punggung
Dove ketika berumur 2 bulan ke atas akan semakin coklat.

Lilac ( aaddpp )
 Kuping : Abu - abu, silver pink
Mata : Merah tua / gelap
Warna : Abu - abu keunguan cerah ( silver )
Dorsal : Abu - abu keunguan dan ada juga tanpa dorsal/garis punggung
Lilac ketika berumur 2 bulan ke atas akan  semakin Silver scotlight ... 



Bandingkan perbedaannya ..
Dove (aapp) sebelah kiri
dan lilac (aaddpp) ada di sebelah kanan..
Dari Keseluruhannya..

Semoga membantu..
Mohon maaf jika ada kesalahan.. ^^
Terimakasih :)


Sumber : Forum Jual Beli Hamster Bandung

Perbedaan campbell Argente dan Campbell Blue Fawn


Berikut adalah perbedaan dari Campbell Argente dan Campbell Bluefawn

ARGENTE MATA MERAH  (pp)

Kepala : lebih berbentuk segitiga .
Kuping : cenderung Tinggi & Lebar, warna pink
Mata : kecil Memanjang ( sipit )
Warna Mata : Merah terang
Warna dasar bulu : Coklat kehitaman / Coklat tua 
Garis Punggung / Dorsal : Coklat abu tua .di selimuti Warna Coklat Kuning orange 
Scallop : Coklat kekuningan

Warna Argente Mata Merah ketika dewasa :

Warna anakan & Indukan hampir serupa
Warna dasar Coklat kehitaman / Coklat tua , dengan Garis Punggung Coklat abu tua
di selimuti Warna Coklat Kuning orange , di bulu atas nya warna Kuning cerah


BLUE FAWN  (ddpp) 

Kepala : Bundar oval .
Kuping : cenderung Tinggi & Lebar, berwarna pink
Mata : Bulat memanjang 
Warna mata : Merah gelap ( Rubby )
Warna dasar bulu : biru ke abuan 
Dorsal : Biru dengan gradasi corak samping orange dan fawn
Scallop : Abu Kebiruan

Warna Bluefawn ketika dewasa :

Warna dasar Biru di selimuti Warna coklat FAWN , dengan Garis punggung Biru Tua
Dan Gradasi Samping Fawn & Orange .


Contoh Foto Untuk Membandingkan :


Sebelah Kiri Argente Red Eye Dan Sebelah kanan Blue Fawn

Silahkan diliat perbedaan dan perbandingannya


Contoh Foto :

Foto 1



Foto 2




Foto 3




Foto 4


Foto 5
Perbedaan dan perbandingan pada ukuran dewasa



Sekian dari kami,
Mohon Maaf kl ada kesalahan..
Dan bilamana foto kurang jelas.. 
Hehehhehe ^_^
Namanya juga BELAJAR ,
bila ada penambahan atau kekurangan dari keterangan di atas
Silahkan di comment di bawahnya, atau di sunting pribadi.

Terimakasiih.. Salam JBHB .

Yang lain menyusul :)

* Coming soon perbedaan campbell opal dan normal ^^